Zaman semakin lama semakin canggih begitupun laptop atau notebook yang kita miliki semakin lama akan terasa tertinggal, entah itu dari spek atau operasi sistem seperti windows 7 yang sekarang sudah ditutup tentunya ada beberapa dari kita yang kesulitan ketika mengoperasikan pertama kali windows 8 atau windows 10. Perlu di ketahui dari windows 7, windows 8/8.1, windows 10 itu memiliki kalebihan dan kekurangan masing masing, dan tentunya dalam segi tampilan juga berbeda.
Mungkin beberapa dari kalian mau install ulang atau ketika kalian ingin pindah OS kebingungan, mau install os windows apa yang windows nya itu ringan dan tentunya cukup untuk spek yang kalian miliki. Maka dari itu kami akan memberikan beberapa info tentang os windows yang ringan baik untuk gaming atau edit video atau aplikasi yang berat berat lainya.
Windows 7
Windows 7 merupakan salah satu windows banyak di gunakan karena windows 7 cukup booming sejak dari tahun 2009 sampai 2019, dan awal tahun 2020 windows 7 sudah tidak ada update lagi. Windows 7 merupakan windows yang paling ringan dan cepat, speksifikasi laptop/PC yang bisa digunakan untuk instalasi OS ini pun sangat rendah, hanya cukup dengan ram 2GB / 4GB sudah bisa menggunakan windows 7 dengan sangat lancar.
Software aplikasi yang biasa digunakan seperti Microsoft office ataupun web browser pun juga bisa digunakan dan dijalankan di os ini, namun untuk software aplikasi yang berat seperti game ataupun software editing agak susah untuk dijalankan di OS ini dikarenakan ada beberapa software yang tidak bisa berjalan optimal di Windows 7 ini
Namun jika digunakan hanya keperluan untuk tugas dan kerja maka Windows 7 bisa menjadi solusi untuk kebutuhan yang cepat dan ringan.
Windows 10
Windows 10 sendiri merupakan salah satu OS keluaran dari Microsoft yang terbaru, dirilis pada tahun 2015 OS ini masih dikembangakan sampai dengan saat ini. Windows 10 juga merupakan OS yang paling banyak digunakan karena design yang elegan dan simple dan tidak memakan ruang yang banyak.
Jika ingin mencari OS yang ringan namun dengan tampilan yang elegan maka Windows 10 ini bisa jadi jawaban, software aplikasi seperti game atau editing video maupun foto serta aplikasi lainnya pun bisa dijalankan di Windows 10 , namun kebutuhan spesifikasi laptop/PC yang digunakan untuk instalasi OS ini cukup besar, minimal RAM yang digunakan yaitu 4GB.
Meskipun spesifikasi yang dibutuhkan besar, performa dari OS Windows 10 ini tidak diragukan kecepatannya. Windows 10 juga menyediakan software aplikasi yang bisa langsung didownload di Microsoft store.
Windows 8/ 8.1
Dari segi tampilan Windows 8/ 8.1 hampir sama seperti windows 10 hanya ada beberapa tampilan yang berbeda seperti tampilan menu pada windows 8/8.1 dan juga terdapat perbedaan di bagian support update, antivirus bawaan, serta fitur-fitur yang bisa dijalankan di windows 10 namun tidak bisa dijalankan di Windows 8/8.1.
Windows 8 sendiri merupakan produk dari Microsoft yang dirilis pada tahun 2012, sejalan dengan perkembangannya, dirilis juga windows 8.1 sebagai update dari windows 8. Pada saat itu windows 8/8.1 banyak digunakan di semua kalangan, namun saat ini Microsoft stop dukungan update untuk windows 8.1.
Sama halnya dengan windows 10, windows 8/8.1 membutuhkan spesifikasi laptop/PC dengan RAM minimal 4, bisa compatible dengan software aplikasi atau game yang cukup berat, namun bila dibandingkan dengan windows 10, windows 8/8.1 berada 1 level dibawahnya dari segi peformanya.
Maka dari itu jika untuk kebutuhan tugas ataupun pekerjaan yang hanya membutuhkan aplikasi-aplikasi pada umumnya maka urutan dari yang tercepat dan teringan yaitu windows 7, windows 10, dan windows 8/8.1, namun jika penggunaan laptop/PC untuk gaming maka urutan yang tercepat dan sangat bisa diinstall oleh beberapa aplikasi yaitu windows 10, windows 8/8.1, serta windows 7.
Sekian artikel dari kami semoga bermanfaat
Salam Mahasiswa.